Arsip Kategori: Keamanan Jaringan

Pengertian dan Cara Kerja Kerberos

dog-ringKali ini saya akan menjelaskan seputar pengertian dan cara kerja Kerberos secara singkat dan mudah dimengerti. Kerberos merupakan sebuah protokol autentikasi yang dikembangkan oleh Massachusetts Institute of Technology (MIT). Kerberos pada pertama kali dikembangkan pada dekade 1980-an sebagai sebuah metode untuk melakukan autentikasi terhadap pengguna dalam sebuah jaringan yang besar dan terdistribusi. Kerberos menggunakan enkripsi kunci rahasia/kunci simetris dengan algoritma kunci yang kuat sehingga klien dapat membuktikan identitas mereka kepada server dan juga menjamin privasi dan integritas komunikasi mereka dengan server. Protokol ini dinamai Kerberos, karena memang Kerberos (atau Cerberus) merupakan seekor anjing berkepala tiga (protokol Kerberos memiliki tiga subprotokol) dalam mitologi Yunani yang menjadi penjaga Tartarus, gerbang menuju Hades (atau Pluto dalam mitologi Romawi).

Baca lebih lanjut

Paper tentang Role Based Access Control (RBAC)

1. Future Directions in Role- Based Access Control Models (Ravi Sandhu)

Dalam 5 tahun terakhir ada aktifitas penelitian yang luar biasa mengenai Role Based Access Control, konsensus telah tercapai dan akhirnya ditetapkan sebuah model RBAC standar yang dipublikasikan oleh US National Institute of Standards and Technology (NIST). fakta menunjukkan bahwa RBAC memiliki konsep Open-Ended yang dimana konsep tersebut sangat adaptif dengan aplikasi dan sistem-sistem yang baru. Namun ada Ada aspek penting dari model RBAC, seperti administrasi RBAC, yang masih belum dicapai. Model RBAC yang baru ini membahas konsep yang baru seperti delegasi dan personalisasi, yang dimana hal iniĀ  tidak ada pada model sebelumnya . Aplikasi dari RBAC di dalam me manajemen alur kerja dari sistem telah banyak sekali diteliti oleh para peneliti. Penelitian tentang sistem RBAC yang melintasi batas-batas organisasi juga telah mulai dilakukan. Dari hal itu dapat disimpulkan bahwa Model RBAC tetap menjadi daerah yang subur untuk penelitian masa depan. Dalam tulisan ini dibahas beberapa topik yang menghasilkan beberapa cara praktis yang berguna sebagai tambahan dari state of art yang sudah ada dari model RBAC yang sudah ada sebelumnya .

Baca lebih lanjut